Definisi Sombong - HWMI.or.id

Friday 15 April 2022

Definisi Sombong

 


Sombong adalah menolak kebenaran dan meremehkan orang lain, begitu kata Nabi Muhammad.

Jadi, yang dosa dan tercela adalah ketika sudah diberitahu sebuah kebenaran tapi tetap saja angkuh menolaknya sebab gengsi, seperti kaum Quraisy terdahulu ketika melihat sendiri bukti-bukti kenabian tapi gengsi mengakuinya. Demikian juga tercela tindakan meremehkan orang lain dan memandang rendah mereka karena alasan apa pun. Inilah bentuk kesombongan yang dimaksud dalam hadis.

Adapun semata memperlihatkan kenikmatan yang diberikan Allah, maka itu bukan kesombongan apabila tidak dibarengi sikap seperti di atas (gengsi menolak kebenaran dan meremehkan orang lain). Karena itu, memakai barang-barang mahal, membangun rumah mewah dan mengendarai mobil mewah bukanlah kesombongan. Menunjukkan ilmu, gelar, bercerita kesuksesan dan semacamnya juga bukan kesombongan. Itu semua hanyalah menampakkan nikmat yang diberikan oleh Allah dan hal ini tidak tercela secara syariat selama tidak dibarengi sifat tercela di atas.

By : Gus AWA

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda