NU Teluk Pucung Bekasi Utara : Mengingatkan Kita Akan Kewajiban Sholat - HWMI.or.id

Sunday 14 March 2021

NU Teluk Pucung Bekasi Utara : Mengingatkan Kita Akan Kewajiban Sholat




NU Teluk Pucung Bekasi Utara mengadakan peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW di Musholla Baiturrahman Kp Irian Teluk Pucung pada tanggal 13 Maret 2021. Hadir sebagai pembicara adalah KH Daud Hendi Ismail,MA yg juga menjabat Ketua LDNU Kota Bekasi. 


Acara berlangsung khidmat dengan dukungan Hadroh IPNU Bekasi Utara dan pengamanan dari Ansor Banser Bekasi Utara. Alhamdulillah semoga syiar Nahdlatul Ulama dapat lebih diterima oleh akar rumput di masyarakat Teluk Pucung, Kiai Daud mengingatkan kepada para hadirin dimasa pendemi Covid 19 semua pada melakukan protokol kesehatan 3 M , Memakai Masker, Mencuci tangan dan Menjauhi kerumunan dan pada takut untuk melanggarnya karena ada denda dan sanksi lainya , Tapi jgn lupa akan M lainnya  Melaksanakan sholat dengan sebaik baiknya. Oleh karena nya adanya peringatan Isra Mi'raj ini dapat lebih mengingatkan kita akan kewajiban sholat. 


Hadir salam acar ini Ketua MWCNU Bekasi Utara, Ketua Ranting NU se Bekasi Utara,

Dalam acara ini diisi juga oleh Qori Ustadz Iskandar, SQ dan juga diisi oleh santunan anak Yatim yg disuport Laziznu Bekasi Utara.

Kontributor: Choirul Rochman

(hwmi Online)

Bagikan artikel ini

1 comment